Dalam mengenalkan website kita melalui search engine kita dapat melakukan SEO  (Search Engine Optimization) atau SEM (Search Engine Marketing). Kita dapat menyewa jasa SEO atau memasang iklan di search engine dengan SEM (Search Engine Marketing). Manakah yang lebih hemat ? Metode manakah yang lebih efektif? Metode manakah yang lebih efisien ? Berikut akan dijelaskan bagaimana kita menentukan metode yang tepat

SEO
Dalam melakukan SEO ini, kita menyewa suatu jasa SEO. Jasa SEO akan menganalisa persaingan keyword dan kemudian menentukan harga. Jasa SEO akan melakukan optimasi sehingga website kita akan masuk di halaman pertama. Untuk masuk di halaman pertama ini membutuhkan waktu berbulan-bulan. Jika sudah masuk halaman pertama, kita juga harus membayar jasa SEO tersebut untuk supaya menjaga agar website kita muncul di halaman pertama.
Secara teknis jasa SEO ini menebak-nebak algoritma search engine supaya bisa masuk ke halaman 1.
Jasa SEO banyak bermain di title halaman website. Untuk melakukan SEO ini, dia memasukkan keyword di seluruh judul halaman website.
Hal ini membuat website yang dikerjakan oleh jasa SEO kadang-kadang terlihat aneh. Untuk suatu keyword yang dioptimasi, keyword tersebut muncul di title seluruh halaman website.

SEM
Untuk melakukan SEM (Search Engine Marketing) ini kita cukup melakukan registrasi di Google Adwords, memilih keyword, menentukan biaya per klik,menentukan budget harian, membuat iklan, memasukkan nomor kartu kredit dan sekitar 15 menit kemudian website kita sudah muncul di Google. Biaya yang kita keluarkan  adalah sebatas yang kita budgetkan.
Untuk jasa SEM ini, kita tidak harus melakukan pengubahan struktur website, yang penting website nyaman untuk dilihat dari segi disain maupun informasi yang disajikan sehingga memberi kesan yang baik kepada pengunjung.

Secara umum perbandingan SEO dan SEM adalah

  SEO SEM
Hasil: Butuh waktu lebih dari 3 bulan 15 menit langsung tampil
Biaya: Membayar bulanan ke penyedia jasa SEO Membayar biaya bulanan langsung ke Google
Metode: Tebak-tebak algoritma Google Resmi, sesuai yang ditetapkan Google
Struktur website: Akan terlihat aneh Normal seperti semula
Kepastian: Tidak pasti Lebih pasti

Dengan perbandingan di atas, maka SEM lebih efektif dan efisien untuk pemasaran melalui search engine.
Untuk mengimbangi SEM, kita dapat melakukan SEO sendiri secara natural yaitu dengan menambah website kita dengan artikel-artikel yang terkait bisnis kita dan dibutuhkan masyarakan luas. Penambahan artikel-artikel ini harus selalu berkelanjutan misalnya minimal seminggu sekali.

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

SEO atau SEM ?
× Ada yang dapat saya bantu ? Available on SundayMondayTuesdayWednesdayThursdayFridaySaturday