Dalam melakukan pemasaran melalui search engine, kita dapat memilih jasa SEO (Search Engine Opmization) atau jasa SEM (Search Engine Marketing). Tujuan dari jasa ini adalah membuat website kita muncul di halaman pertama search engine Google. Bedanya jika menggunakan jasa SEM akan muncul di halaman iklan, tetapi jika menggunakan jasa SEO akan muncul di halaman hasil pencarian (lihat gambar bawah).
Berikut pertimbangan-pertimbangan dalam memilih jasa SEO atau SEM
- Secara ekonomis
Jasa SEM diperkirakan memasang harga 1,8 juta perbulan untuk kira-kira 50 keyword tingkat kompetisi sedang atau 21,6 juta/tahunJasa SEO memasang harga optimasi keyword sebesar 5 juta/tahun untuk setiap 3 keyword dengan tingkat kompetisi sedang.
Jika keyword yang akan dioptimasi sebanyak 50 maka biayanya = 50/3 x 5 juta = 83 juta/tahun.Jadi secara ekonomis, jasa SEM lebih murah dibandingkan jasa SEO.
- Waktu pengerjaan
Proses penayangan iklan jasa SEM hanya 15 menit sejak materi iklan selesai dimasukkan.
Atau kalau dilakukan testing-testing maksimal 1 jam.Proses pengerjaan SEO hingga tayang di Google membutuhkan waktu 3 bulan.
Jadi secara waktu jasa SEM jauh lebih cepat tayang dibandingkan jasa SEO
- Legalitas
Jasa SEM menayangkan iklan sesuai aturan yang dibuat oleh search engine Google.Jasa SEO berusaha menayangkan iklan sesuai celah yang ada di dalam algoritma Google.
Tentu saja Google berusaha memperbarui algoritmanya supaya tidak dimanipulasi oleh pihak lain.Jadi jasa SEM lebih aman karena mengikuti aturan pihak search engine, sedangkan jasa SEO bersifat tricky terhadap celah dalam algoritma search engine
Kesimpulan:
1. Secara ekonomis, jasa SEM lebih murah dibandingkan jasa SEO.
2. Secara waktu jasa SEM jauh lebih cepat tayang dibandingkan jasa SEO
3. Jadi jasa SEM lebih aman karena mengikuti aturan pihak search engine, sedangkan jasa SEO bersifat tricky terhadap celah dalam algoritma search engine.
Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.