Dalam memberikan presentasi kita dapat melakukan dua cara:
1. Berbicara secara persuasive menjelaskan produk dan jasa kita
2. Menjelaskan produk dan jasa kita disertai  sarana visual yaitu gambar dan tampilan yang sesuai dengan apa yang kita sampaikan.Manakah cara presentasi yang baik ?

Riset menujukkan bahwa orang menyimpan 10% dari apa yang didengar dan 50% dari apa yang dilihat. Dilihat dari riset ini maka jika kita menggunakan gambar maka pesan yang disampaikan akan lima kali lebih banyak diingat oleh rekan berbicara kita. Dengan demikian presentasi menggunakan bantuan gambar lebih baik dibandingkan dengan berbicara saja.

Dengan demikian dalam memberikan presentasi kepada calon pelanggan maka kita perlu menggunakan sarana-sarana visual

Di samping itu penggunaan sarana visual atau gambar ini, jika dirangkai secara rapi juga dapat

  1. Meningkatkan perhatian dari prospek
    Prospek akan senang memperhatikan gambar yang tersaji dalam presentasi
     
  2. Lebih menekankan pesan
    Pesan yang disampaikan dalam gambar akan lebih mudah dimengerti, tentu saja kita harus menyajikan atau mengembangkan gambar-gambar sesuai dengan apa yang ingin kita sampaikan.
     
  3. Mengurangi salah mengerti
    Penyampaian dengan kata-kata kadang-kadang bisa menimbulkan banyak penafsiran. Menggunakan gambar akan mengurangi kesalahmengertian
  4. Lebih mengingatkan
    Dengan adanya gambar, maka prospek akan lebih mengingat pesan yang kita sampaikan
     
  5. Kesan profesional
    Penggunaan gambar yang tepat akan meningkatkan kesan bahwa kita memang profesional dalam produk dan jasa yang kita tawarkan.

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Gambar untuk membantu presentasi
× Ada yang dapat saya bantu ? Available on SundayMondayTuesdayWednesdayThursdayFridaySaturday