Website adalah sarana bagi perusahaan untuk mengkomunikasikan nama perusahaan dan produk/jasa yang ditawarkannya. Dalam membuat website, kita harus membuat website yang bisa mengkomunikasikan hal tersebut. Untuk mencapai hal tersebut kita harus menjalankan langkah-langkah sebegai berikut
- Membuat sitemap
Sitemap ini berisi daftar isi dari halaman-halaman yang akan kita tampilkan di dalam website. Kita harus menyusun agar struktur website ini sistematis sehingga mudah ditelusuri oleh pengunjung website. Struktur ini meliputi menu utama, sub menu dan halaman-halaman yang ada di dalam menu atau submenu.
Secara umum halaman yang harus ada dalam website perusahaan adalah
– About us, berisi penjelasan mengenai perusahaan seperti latar belakang, visi misi dan filosofi perusahaan.
– Produk, berisi daftar produk dan penjelasan dari produk-produk. Jika jumlah produknya banyak, kita harus pandai-pandai membuat sub produk. Usahakan maksimum tingkatan 3 supaya pengunjung tidak merasa rumit dalam menyusuri websitenya.
– Service, cantumkan jika kita mempunyai service
– Contact Us, berisi form kotak dan alamat jelas kantor kita. Kita perlu meyakinkan pengunjung bahwa kita adalah benar-benar perusahaan yang masih aktif dengan cara menunjukkan alamat perusahaan secara jelas. Makin jelas alamat, maka pengunjung akan makin mempercayai website kita. Cantumkan secara lengkap alamat, nomor telepon, nomor fax dan email. Akan lebih baik lagi jika ada Yahoo Messenger dan terlihat online. - Mengumpulkan content
Content ada 2 macam yaitu text dan gambar.
Content berupa text perlu supaya website kita diindex oleh mesin pencari (search engine). Dengan diindex-nya website kita, maka website akan mempunyai kemungkinan ditemukan melalui mesin pencari (search engine). Hal ini dikenal dengan SEO (Search Engine Optimization).
Content berupa gambar untuk membuat pengunjung kita mudah memahami apa yang kita sampaikan. Seperti ada pepatah, gambar menyampaikan ribuan kata, gambar yang baik akan membuat informasi yang disampaikan mudah dimengerti. - Menghubungi web developer yang kita percayai
Perusahaan perlu mempercayakan pengerjaaan websitenya kepada web developer yang berpengalaman dan bertanggung jawab.
Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.
Membuat website perusahaan yang baik