Dalam menjalankan bisnisnya perusahaan akan memungut PPN dan juga menyetorkan PPN. Dalam suatu periode masa tertentu perusahaan akan melaporkan pemungutan PPN, penyetoran PPN dan juga utang PPN.

SPT Masa PPN pada Accounting Odoo ERP adalah seperti pada penjelasan-penjelasan berikut ini.

  1. Komponen Base Income dan Tax pada Customer Invoice

    Pada saat kita membuat customer invoice ke pelanggan akan ada dua komponen yaitu base amount yang merupakan DPP (Dasar Pengenaan Pajak) dan Tax amount yang merupakan PPN (Pajak Pertumbuhan Nilai).


    Base Amount ini merupakan pendapatan perusahaan, sedangkan Tax Amount ini adalah pajak yang kita pungut.
  2. Pembayaran ke pemerintah

    Pada setiap akhir periode masa PPN akan dihitung selisih antara PPN yang dipungut dengan PPN yang disetorkan biasanya melalui  tagihan vendor.


    Tampak bagian ungu merupakan selisihnya.


    Selisih ini kemudian dimasukkan ke payable yaitu VAT Current Account.


    Penyelesaian dari payable tersebut adalah penyetoran ke pemerintah.
  3. Menuju Configuration | Journals

    Dari aplikasi Accounting kita masuk ke Configuration | Journals.


    Kita kemudian melanjutkan dengan CREATE journal.
  4. New Journal

    Kita kemudian membuat Journal dengan nama Tax Closing dengan Type Miscellaneous.


    Kita mengisi Short Code dengan TAX.
  5. Periode SPT masa

    Kita masuk menu Configuration | Settings dan menentukan masa dari SPT Masa PPN.


    Kita melanjutkan dengan memilih Tax Closing pada Journalnya.


    Kita melanjutkan dengan SAVE.
  6. Configure Tax Account

    Kita melanjutkan dengan ‘Configure your tax accounts’.


    Tampak ada beberapa seting dari Tax groups.
  7. Ke Tax Report

    Kita melanjutkan ke menu Reporting | Tax Report.


    Tampak ada laporan balance pada Tax Report ini.
  8. Tax Closing Entry

    Kita kemudian melanjutkan dengan ‘CLOSING ENTRY’.


    Tampak informasi closing entry untuk pajak yang berisi penutupan VAT Payable, penutupan VAT recoverable -, dan memasukkan selisihnya ke VSY recoverable – current Account. Kita melanjutkan dengan POST.


    Kita melanjutkan dengan POST TAX ENTRY.


    Tampak hasil TAX Closing Entry.
  9. Vendor Bill sebelum atau sama dengan Tax Return Lock Date (SPT Masa PPN)

    Kita menuju menu Accounting | Lock Dates.


    Tampak informasi Tax Return Lock Date.


    Kita membuat vendor bill pada tanggal yang sama dengan Tax Return Lock Date. Kemudian ada informasi bahwa accounting date akan dimundurkan. Kita melanjutkan dengan CONFIRM.


    Tampak Accounting Date dimundurkan.

Informasi lebih lanjut silahkan mengunjungi
1. https://www.odoo.com/slides/slide/tax-report-and-return-1719 .
2. https://www.youtube.com/watch?v=smwuiV8v8vI .

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Jika anda tertarik mengenai aplikasi Odoo ERP silahkan mengisi form di bawah ini

SPT Masa PPN atau Tax Return pada Accounting Odoo ERP