Dengan perkembangan jaringan yang sangat cepat ini perusahaan perlu menerapkan beberapa pendekatan untuk mengamankan aset maupun mengamankan data yang sensitif. Perusahaan perlu menerapkan keamanan yang kuat pada jaringan utama yang dilalui komputer-komputer maupun gawai-gawai dan telepon cerdas atau smartphone. Pengamanan ini penting meminimalkan resiko, mendeteksi insiden dan memastikan perusahaan mengikuti regulasi pemerintah berkaitan keamanan dan perlindungan data pribadi maupun data perusahaan.

Untuk dapat menjalankan pengamanan ini maka perusahaan dapat melakukan pengendalian dan pengawasan atau melakukan pengontrolan.  Perusahaan perlu melakukan pengendalian atau control berkaitan cyber security.  Ketegori-kategory pengendalian pada cyber security adalah

  1. Technical control atau pengendalian teknis
  2. Managerial control atau pengendalian secara manajemen perusahaan
  3. Operational control atau pengendalian melalui pengawasan operasional
  4. Pysical control atau pengendalian secara fisik

Dengan adanya pengendalian-pengendalian ini kita dapat mencegah serangan siber, menghindari serangan siber, mengatasi serangan siber dan memiliki arahan menangani insiden.

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Kategori Pengendalian pada Cyber Security