Ketika kita melakukan pencetakan receipt atau struk pada POS Odoo kita mungkin tidak menginginkan tampilan preview tetapi langsung tercetak ke printer. Fitur ini kita sebut sebagai silent print.

Langkah-langkah silent print untuk print receipt pada Odoo POS adalah seperti pada penjelasan-penjelasan berikut ini

  1. Pada Printers & scanners pastikan
    a. Let Windows manage my default printer dalam keadaan off
    b. Ada printer yang dijadikan default secara manual
  2. Seting silent print untuk Google Chrome
    – pada icon desktop, bagian target ada tambahan –kiosk-printing https://pos100ku.com misal

    "C:\Program Files\Google\Chrome\Application\chrome.exe" --kiosk-printing https://pos10ku.com
    

  3. Seting silent print pada Firefox
    – pada address bar: about:config
    – search print.always_print_silent dan set ke true

  4. Silahkan mencoba POS Odoo, melakukan transaksi pembayaran dan Print Receipt

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Jika anda tertarik aplikasi Odoo ERP silahkan mengisi form di bawah ini

Silent Print untuk Print Receipt pada POS Odoo