Email adalah aset yang berharga, akan bijaksana kalau kita membackup email-email yang ada di komputer kita. Di sini kami akan menjelaskan bagaimana menyalin/mencopy suatu folder yang ada di dalam program email Mozilla Thunderbird dari satu komputer ke komputer lain.
- Misal kita ingin menyalin folder hrd yang ada di Thunderbird seperti tampilan di bawah ini:
Untuk bisa membackup folder hrd kita harus mengerti di mana lokasi fisik dari folder ini. Untuk ini silahkan klik Tools-Account Setting dari komputer asal misalnya seperti gambar di bawah ini:
Dari informasi di atas maka file-file yang harus kita salin adalah :
Silahkan mencopy hrd.sbd, hrd, dan hrd.msf ke dalam USB drive. - Langkah selanjutnya adalah menyalin file yang ada di USB Drive ke komputer tujuan
Misalnya setting local folder dari server tujuan adalah (silahkan masuk ke Tools – Account Setting):
Dari informasi tersebut silahkan copy/salin file-file yang ada di USB drive ke directory seperti di bawah ini:
Langkah selanjutnya adalah silahkan tutup Mozilla Thunderbird yang ada di komputer tujuan dan kemudian buka lagi maka folder hrd telah tercopy/tersalin seperti gambar berikut ini:
Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.
Menyalin folder Thunderbird ke komputer lain