Pada artikel ini kita akan membicarakan bagaimana menginstal suatu aplikasi PHP pada cPanel. Secara umum source aplikasi PHP biasanya ada dua yaitu

  1. Script PHP
    Script PHP ini merupakan program utama. Secara umum kita perlu membuat zipnya, kemudian zip ini diupload ke public_html, setelah itu diextract melalui File Managert cPanel
  2. Script SQL
    Script SQL ini berisi perintah-perintah untuk pembuatan tabel dan juga content awal dari tabel-tabel itu. Kita dapat memasukkan script ini melalui phpmyadmin tentu saja setelah kita membuat databasenya.

Berikut langkah-langkah instal aplikasi PHP di cPanel

  1. Membuat databasenya:
    Masuk ke menu database:


    Create database:

  2. Membuat user untuk database:
    Masih dalam menu database:


    Create user untuk database:

  3. Memasukkan script ke database:
    Kita akan memasukkan script sql ke database
    Masuk ke menu phpMyadmin:


    Pilih database dan lakukan import script SQL:
  4. Hubungkan user ke database:
    Masih dalam menu database:


    Hubungkan user dengan database:


    Seting privileges:

  5. Hubungkan program dengan database:
    Cari file konfigurasi database, biasanya config.php atau koneksi.php .
    Contoh pengisian adalah:
    $server = “localhost”;
    $username = “apaya_pedia”;
    $password = “rahasiadong2018”;
    $database = “apaya_pedia”;// Koneksi dan memilih database di server
    mysql_connect($server,$username,$password) or die(“Koneksi gagal”);
    mysql_select_db($database) or die(“Database tidak bisa dibuka”);

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Instal aplikasi PHP pada cPanel