Kita mungkin telah membuat sebuah template coding atau template website dan kemudian dijadikan dalam sebuah file zip. Pada suatu saat kita ingin mengedit salah satu file yang ada dalam zip file tersebut dengan menggunakan 7-zip (http://www.7-zip.org/) dan CodeLobster (http://www.codelobster.com/).
Langkah-langkah untuk settingnya adalah
- Install CodeLobster
- Install 7-zip dan jalankan, kemudian masuk ke Tools – Options – Editor
Pada Editor: isi dengan path dari CodeLobster
Melakukan edit file dalam zipnya
- Pilih file zipnya, klik tombol mouse kanan dan pilih 7-zip – Open Archive
- Masuk ke folder file yang filenya akan diedit
- Pastikan Windows Explorer sudah ditutup, karena kalau file zip dalam kondisi preview maka pengeditan akan gagal
- Pada file yang akan diedit silahkan klik dengan tombol mouse kanan dan pilih Edit
- File akan diedit di CodeLobster:
– pastikan hanya satu file yag dibuka
– silahkan melakukan edit sesuai keperluan dan lakukan Save
– silahkan close dengan File – Close
– Silahkan exit dengan File – Exit - Akan muncul pesan apakah akan update ke zipnya dan silahkan Ok
Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.
Mengedit isi file zip dengan 7-zip dan CodeLobster