WDS adalah kependekan dari Wireless Distribution System. Dengan WDS kita dapat memperluas jaringan dari access point tanpa menggunakan kabel seperti yang biasa dilakukan jaringan dengan kabel. Kita perlu memahami WDS untuk melakukan disain atas jaringan yang akan kita buat. Dengan memahami WDS diharapkan dapat merancang jaringan wirelles yang optimal.

Suatu Access Point dapat berfungsi sebagai

  1. main base station
    Access Point yang berfungsi sebagai main base station mempunyai koneksi langsung dengan backbone menggunakan kabel
  2. relay base station
    Access Point yang berfungsi dari relay base station akan melakukan pancar ulang atau relay dari access point satu ke access point yang lain
  3. remote base station
    Access Point yang berfungsi sebagai remote base station akan berfungsi melayani koneksi wirelles dari client.

Dalam penerapan di kantor kita akan menemui produk untuk Access Point, Repeater, Client Router maupun gabungan ketiganya.

Informasi lebih lanjut silahkan mengunjungi http://en.wikipedia.org/wiki/Wireless_distribution_system .

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Pengertian WDS (Wireless Distribution System)