Beberapa variasi diagram elektris pada otomasi industri antara lain
- Schematic diagrams
Schematic diagram merupakan diagram elektris yang menggambarkan komponen dalam sirkuit yang menggunakan simbol standard dan menunjukkan hubungan satu komponen dengan komponen yang lain tetapi tidak menunjukkan lokasi komponen maupun lokasi perkabelan itu pada peralatan yang sesungguhnya.
- Wiring diagrams
Pada wiring diagram ini akan menunjukkan komponen dalam sirkuit, koneksi fisik antar komponen dan lokasi komponen dan perkabelan pada peralatan yang sesungguhnya.
- Pictorial diagrams
Pictorial diagram ini akan menunjukkan gambar dari komponen fisik dan hubungan perlistrikannya. Pictorial diagram ini digunakan oleh orang yang tidak mengerti diagram rangkaian listrik.
- Ladder diagram
Pada ladder diagram ini terdiri dari jalur vertikal yang merupakan sumber daya dan jalur horisontal yang menunjukkan control circuit. Diagram ini disebut dengan ladder diagram karena kelihatan menyerupai tangga
Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.
Variasi Diagram Listrik pada Otomasi Industri