Pengguna email saat ini mungkin masih ada yang menggunakan Windows versi lama misalnya Windows XP dan juga Outlook versi lama. Keadaan ini menyebabkan tidak ada ketidakcocokan saat mengirimkan email menggunakan menggunakan SSL. Errornya biasanya
‘your server does not support the connection encryption type you have specified’

Dengan keadaan ini supaya pengiriman email dan penerimaan email dapat berjalan lancar maka kita dapat menggunakan seting darurat tanpa ssl. Ini merupakan keadaan darurat dan dianjurkan pengguna untuk mengupgrade ke Windows terbaru dan Outlook terbaru agar dapat mengirimkan dan menerima email dengan aman

Seting Non SSL untuk Outlook adalah

  1. Tampilan umum seting

    Seting awal akan seperti di atas dengan pola
    Incoming mail server: mail.domainanda
    Outgoing mail server (SMTP): mail.domainanda
    UserName: emailanda misal anda@domainandakemudian klik More Setting
  2. Kemudian pada tab Outgoing Server silahkan isi seperti ini

  3. Kemudian seting untuk Tab Advance

    Untuk Incoming Server (POP)
    a. Jika memungkinkan: Port 995,  aktifkan This server requires an encrypted connection SSL
    b. Jika gagal maka isi seperti gambar di atas, yaitu port 110 tanpa SSL

    Untuk Outgoing Server (SMTP), isi dengan port 587, Encryption Connection: None

Untuk servernya pastikan mematikan seting ‘Require clients to connect with SSL or issue the STARTTLS command before they are allowed to authenticate with the server.’ .

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Seting POP3 Outlook Non SSL