Structural Pseudo Class di CSS berjalan pada style yang ada pada struktur dokumen. Berbeda dengan dynamic pseudo class, structural pseudo class tidak diterapkan dengan action tertentu misalnya mouse over. Structural pseudo class dipakai dalam struktur dokument CSS.

Structural Pseudo Class antara lain:

  1. :root
    Pseudo class :root menunjuk kepada root suatu dokumen. Di dalam HTML dan XHTML root element adalah <html>
  2. :first-child
    Pseudo :first-child menunjuk kepada child yang pertama. Contohnya adalah paragraf pertama suatu div yang bisa ditulis:
    div > p:first-child
  3. :last-child
    Pseudo :last-child menunjuk kepada child yang terakhir. Contohnya adalah paragraf terakhir suatu div yang bisa ditulis:
    div > p:last-child
  4. :empty
    Pseudo :empty menunjuk kepada elemen yang tidak memiliki anak elemen, text atau isi termasuk spasi
  5. :not
    Pseudo :not menunjuk kepada negasi misal a:not([href])
  6. :target
    Pseudo :target menunjuk suatu target dari link yang kita klik saat itu.

Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.

Structural Pseudo Class di CSS