Setelah kita membicarakan MRP (Material Requirements Planning) dalam menyediakan inventory yang optimal baik dari sisi biaya dan penjualan maka kita membicarakan cara lain untuk mengurangi biaya inventory yaitu JIT atau Just In Time inventory.
Seperti kita bisa pelajari dari istilah yang digunakan adalah JIT atau Just In Time inventory ini merencanakan agar pembuatan barang ini hanya sesaat saja. Secara praktis kita memahami bahwa pengadaan bahan baku dalam JIT ini adalah sesuai order yang diberikan pelanggan bukan berdasarkan perkiraan kebutuhan pelanggan. Karena pembelian bahan baku berdasarkan order dari pelanggan maka akan terjadi banyak sekali pengiriman barang dengan masing-masing hanya sedikit yang dikirimkan. Hal ini terjadi karena mungkin saja setiap order dari pelanggan memerlukan satu atau beberapa kali pengiriman. Dengan demikian pada strategi JIT atau Just In Time ini maka aktitas purchase order dan receive order akan sangat sering.
Pada JIT ini akan menyebabkan seringnya penerimaan barang sehingga perusahaan perlu menyediakan beberapa tempat penerimaan barang untuk mengantisipasi andaikata pesanan barang dari vendor datang sekaligus karena urgentnya kebutuhan barang yang ‘just in time’ ini. Tetapi meskipun demikian JIT ini memiliki keunggulan karena lebih sedikit barang dan waktu dalam menyimpan barang sehingga biaya pemeliharaan barang dapat dikurangi dan juga kemungkinan barang berkurang kualitasnya karena disimpan terlalu lama juga berkurang. Tetapi tentu saja JIT ini membutuhkan kecepatan vendor dalam mengirimkan bahan baku.
Dengan demikian kita bisa membedakan karakteristik MRP dengan JIT. Strategi MRP dibuat berdasarkan perkiraan penjualan dalam beberapa bulan ke depan. Penggunaan MRP ini cocok untuk barang-barang yang mudah diprediksi penjualannya seperti ATK atau alat tulis kantor. Sedangkan JIT cocok untuk produksi barang yang sulit dalam memprediksi kebutuhan pelanggan. Contoh penggunaan JIT adalah pembuatan asesori terkait dengan sebuah film tertentu.
Strategi MRP (Material Requirements Planning) dan JIT ( Just In Time) inventory ini memiliki kesamaan tujuan yaitu untuk meminimalkan biaya inventory dan tetap dapat melayani kebutuhan pelanggan. MRP ini berdasarkan sales forecast dan cocok untuk barang-barang yang diproduksi masal secara berkelanjutan. JIT ini berdasarkan pesanan penjualan yang aktual dan cocok untuk kebutuhan sesaat dari suatu custom produk.
Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.