Kita telah membahas mengenai kardinalitas atau tingkatan dalam REA (Relationship, Events dan Agents). Secara sederhana kita dapat menyimpulkan ke dalam 3 jenis entity relationship yaitu
- one-to-one atau relasi satu entiti dengan satu entiti
- one-to-many atau relasi satu entiti dengan banyak entiti
- many-to-one atau relasi banyak entity dengan satu entity
- many-to-many atau relasi banyak entiti ke banyak entiti
Dalam perancangan tabel-tabel dalam database kita harus dapat memutuskan relasi mana yang akan kita pilih antara suatu entiti dengan entiti lainnya. Tentu saja pemilihan ini harus disesuikan dengan kondisi nyata proses bisnis yang dijalankan oleh pelanggan kita. Sebagai contoh kita akan membahas relasi antara tagihan penjualan dengan pembayaran penjualan oleh pelanggan.
Relasi antara tagihan penjualan atau sales invoice dengan pembayaran pelanggan atau sales payment dapat saja sebagai
- one-to-one
Perusahaan yang mewajibkan pelanggan harus membayar penuh setiap tagihan dapat menerapkan one-to-one relationship antara sales invoice dengan sales payment. Dengan demikian sebuah sales invoice hanya akan berhubungan dengan sebuah sales payment
- one-to-many
Perusahaan yang memperbolehkan pelanggannya membayar dengan sistem angsuran perlu menerapkan one-to-many relationship antara sales invoice dengan sales payment. Dengan demikian sebuah sales invoice dapat berhubungan dengan lebih dari sales payment
- many-to-one
Perusahaan dapat juga memperbolehkan pelanggan membayar beberapa sales invoice sekaligus dalam sebuah sales payment. Dengan demikian maka akan ada relasi many-to-one di mana beberapa sales invoice dibayar dengan sebuah payment.
- many-to-many
Perusahaan mungkin memberikan fleksibilitas dalam pembayaran sales invoice. Perusahaan mungkin saja memperbolehkan cicilan pembayaran dan memperbolehkan juga sebuah pembayaran digunakan untuk membayar beberapa sales invoice sekaligus. Keadaan ini dapat dikerjakan dengan relasi many-to-many anatara sales invoice dengan sales payment.
Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.