Kita telah mempelajari proses bisnis transaksi konsinyasi dari sisi pemberi konsinyasi. Kita akan meneruskan dengan pembukuan pada toko yang merupakan penerima konsinyasi dengan menggunakan Ultima ERP.
Pada Ultima ERP ada event Purchase Order, Purchase Receive, Purchase Return, Purchase Invoice dan Purchase Payment. Kita akan menandai apakah suatu pembelian merupakan transaksi konsinyasi pada Purchase Order. Proses bisnis kemudian dilanjutkan ke aktifitas Purchase Receive. Kemudian toko akan menjual barang-barang yang sudah diterima ini.
Pada kurun waktu yang telah disepakati, barang-barang yang tidak bisa dijual kemudian dikembalikan ke principal melalui proses Purchase Return. Barang-barang yang tidak dikembalikan ini dianggap sudah dibeli dan kemudian principal akan memberikan invoice dan kita masukkan sebagai Purchase Invoice. Proses ini kita lanjutkan dengan Purchase Payment.
Untuk memantau nilai konsinyasi yang ada di toko kita, maka kita perlu membandingkan nilai amount_receive – amount_billed pada Purchase Order dengan tipe konsinyasi. Sedangkan untuk memantau barang konsinyasi yang ada di kita dapat membandingkan qty_receive_net dengan qty_billed pada Purchase Item tipe konsinyasi.
Kunjungi www.proweb.co.id untuk menambah wawasan anda.